Kembali, Inspektorat Daerah Kabupaten Klaten Mendapat Kunjungan Kerja

Kembali, Inspektorat Daerah Kabupaten Klaten Mendapat Kunjungan Kerja
Kembali, Inspektorat Daerah Kabupaten Klaten Mendapat Kunjungan Kerja
Klaten, 18 November 2024 – Dalam rangka meningkatkan kualitas pengawasan internal pemerintah oleh Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) , Inspektorat Daerah Kota Semarang melakukan kunjungan kerja ke Inspektorat Daerah Kabupaten Klaten pada Kamis, 14 November 2024. Kunjungan ini mendiskusikan mengenai penyusunan Program Kerja Pengawasan Tahunan (PKPT) Tematik, membahas penanganan kasus-kasus aduan masyarakat, kapabilitas APIP, serta memperkuat pelaksanaan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) di kedua daerah tersebut.
Kegiatan yang berlangsung di Ruang Rapat Gedung ITDA Kab.Klaten ini dihadiri oleh Inspektur Pembantu IV Kota Semarang, Drs. Gustomo Hartanto, serta jajaran dari ITDA Kota Semarang, yang diterima oleh Sekretaris Inspektorat Daerah Kabupaten Klaten, Rabiman, AP, M.Si, beserta tim. Dalam pertemuan ini, diisi dengan diskusi teknis mengenai metode dan alat yang digunakan dalam pengawasan internal, termasuk pemanfaatan teknologi informasi dalam mendukung pelaksanaan SPIP dan penanganan aduan masyarakat secara lebih efisien.
Kunjungan kerja ini ditutup dengan kesepakatan untuk terus menjalin kerjasama dalam rangka meningkatkan kualitas pengawasan dan pelayanan publik di kedua wilayah tersebut. Diharapkan, dengan adanya koordinasi yang lebih intensif antara Inspektorat Daerah Kota Semarang dan Inspektorat Daerah Kabupaten Klaten, pengawasan terhadap penggunaan anggaran dan kebijakan pemerintah dapat berjalan lebih transparan dan akuntabel.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0